TIMURPOST.com, TERNATE – Pertemuan yang diselenggarakan di Pendopo Bukit Pelangi Hotel, Kota Ternate, Maluku Utara guna melaksanakan konsolidasi memantapkanĀ kemenangan Pilkades Desa Lelei, Rabu, (28/09/22) tadi malam.
Pertemuan itu membahas tentang optimis jalannya Pilkades di pemilihan serentak 29 Oktober 2022 mendatang nanti.
Sofyan A. Kaisupy Cakades Lelei mengatakan, pertemuan ini bagian dari silaturahmi. Selain itu, untuk menetralisir hubungan emosional antarsesama baik jika akan bergandengan dengan saya maupun para kandidat lainya.
“Sementara, saya inginkan pertemuan ini bisa mengarahkan sikap dan toleransi kita agar tetap menjaga hubungan kekeluargaan kita,” pungkasnya.
Dengan begitu menurutnya, kemenangan maupun kekalahan merupakan ketentuan yang siap kami terima sebagai kandidat. Lantas karena kita semua bersaudara.
“Walaupun demikian, sampai saat ini pihaknya akan terus melakukan konsolidasi memantapkan kemenangan Pilkades, dan saya yakin setiap kandidat berlomba-lomba memenangkan Pilkades ini,” tutupnya Sofyan A. Kaysupy kepada wartawan.
#tp/Red