TIMURPOST.com,TERNATE–Dosen dan Mahasiswa Fakultas Teknik Program Studi Elektro Universitas Khairun Ternate, Senin 18 September 2023, menyelenggarakan Pelatihan Instalasi Listrik Berbasis Internet Of Things (IoT) pada siswa SMK Bina Informatika Kota Ternate. (Selasa,19/09/23)
Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk pengabdian kepada masyarakat (PKM) Program Studi Teknik Elektro Universitas Khairun dengan menerapkan pengenalan kelistrikan dasar melalui pembelajaran teori dan praktek untuk siswa SMK Bina Informatika.
Dosen pelaksana pengabdian Ramly Rasyid, ST.,M.T sebagai ketua pelaksana PKM mengatakan pelatihan ini dikhususkan untuk siswa Kejuruan Teknik Komputer Jaringan (TKJ) dan Multimedia, Begitu juga siswa jurusan perbankan yang hadir dan ikut langsung dalam pelatihan. Siswa dan Siswi SMK Bina Informatika dengan bentuk pelatihannya berupa penyampaian materi, pengenalan komponen kelistrikan, pengenalan instalasi listrik, dan pengenalan IoT.
“PKM ini melibatkan delapan orang mahasiswa dari prodi Elektro“ jelas Ramly, saat dimintai keterangan di SMK Binter, Senin (18/09/2023).
Ramly menambahkan para mahasiswa tersebut terlibat langsung dalam persiapan program sampai pelaksanaan program dalam bentuk pendampingan baik secara teori maupun secara praktek langsung ke siswa-siswa.

Adapun tujuan dilaksanakan pelatihan ini untuk mengenalkan dasar-dasar kelistrikan ke siswa-siswa SMK dan pengenalan teknologi IoT, juga untuk mendukung materi pembelajaran diantaranya kelistrikan dan penggunaan teknologi digital.
Selain itu, Internet of Things (IoT) adalah satu satu produk perkembangan teknologi digital di era 4.0 yang dapat diterapkan dan disinergikan pada bidang ilmu keteknikan maupun ilmu dasar Teknik Komputer Jaringan sehingga siswa SMK Binter bisa mendapatkan materi dan praktek tentang kelistrikan dasar berbasis IoT tersebut.
“ Dengan adanya pelatihan ini diharapkan dapat membantu guru dan siswa dalam pembelajaran fisika khususnya materi yang berkaitan dengan kelistrikan dan teknologi digital “ kata Ramly.
“Begitu juga siswa dapat belajar secara aktif termotivasi untuk mengembangkan praktikum di laboratorium, pelatihan kelistrikan dasar berbasis IoT, baru pertama kali dilakukan di sekolah ini. “tambahnya.

Kepala Sekolah SMK Bina Informatika, Lea Susanty Noho, S.Pd, saat dikonfirmasi menyambut baik kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) ini dalam bentuk pelatihan instalasi yang berbasis IoT pada SMK Bina Informatika.
Menurutnya siswa-siswa sekarang harus lebih kreaktif dan inovatif dalam menghadapi 4.0 saat ini, apalagi sekarang ini semua serba internet.”Ujar Lea Susanty
Harapan Kepala Sekolah ini semoga siswa yang ikut pelatihan ini dapat menambah wawasan serta kompetensi siswa yang berkompeten untuk bersaing di dunia industri era revolusi 4.0 dan siswa juga dapat mengasah kreativitas sehingga mampu membuat sebuah produk.”Harap Lea Susanty Noho, S.Pd

Ramly juga mengatakan Mahasiswa yang ikut dalam kegiatan ini sebelumnya juga pernah menjuarai lomba robotik tingkat tingkat nasional, dengan diikutsertakan mahasiswa dalam pengabdian ini.
“Saya berharap mahasiswa mempunyai pengalaman dan wawasan dalam pengelolaan program, tata cara memberikan materi, ilmu dan teknologi kepada adik-adik tingkat mereka baik di tingkat SMA, SMK maupun umum di masyarakat.”Harapnya
Nanti kita juga akan melaksanakan pelatihan ke sekolah-sekolah lain maupun pada masyarakat, artinya wawasan kelistrikan ini bisa didapat para siswa yang tidak terbatas di SMK ini.”Tutup Ramly Rasyid