Kadis Pendidikan Kota Ternate Himbau Input Data SARPRAS Pembangunan Sekolah 2025.

POSTTIMUR.COM, Ternate — Upaya untuk memperhatikan kebutuhan pembagunan Infrastruktur Sekolah Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) , Sekolah Dasar (SD), juga Sekolah Menengah Pertama (SMP) di tahun 2025, maka Dinas Pendidikan Kota Ternate Langsung Melakukan Rapat Cepat pada Sabtu (24/02/2024).

 

Kadis Pendidikan Kota Ternate saat Pertemuan, mengatakan, untuk mendapatkan Dana Alokasi Khusus (DAK) di Tahun 2025 itu syaratnya adalah penginputan Data Sarana PraSarana (SARPRAS) dari sekolah masing masing.

“Tolong berikan data yang valid, Input yang sesuai dengan kebutuhan kebutuhan sekolah, agar bisa menerima DAK di Tahun 2025” Arahan Kadis Saat Rapat Bersama Operator Sekolah.

Kadis juga menambahkan, Untuk Sekolah yang sudah lama belum tersentuh Pembangunannya itu harus di secepatnya di lengkapi data SARPRAS.

“Untuk pembangunan Sekolah yang terbilang cukup lama belum tersentuh, contohnya di Batang Dua, InsyaAllah pada di Tahun 2025 itu akan bisa di akomodir untuk Menerima DAK” Tambahnya.

 

Editor : Abd Muhid Bayan

Reporter : Un

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *