POSTTIMUR.com,TERNATE – Relawan bakal calon Wakil Wali Kota Ternate, Muhammad Hasymi Saban, melakukan konsolidasi dengan cara menyalurkan sembako.
Penyaluran paket sembako kepada warga berlangsung selama dua hari, yaitu pada Sabtu 22 sampai Minggu 23 Juni.
Koordinator lapangan Cumi For 02 Ternate (CO2), Benyamin Idris mengatakan, paket sembako dari Hasymi Saban disalurkan kepada warga yang membutuhkan.
“Kami menyalurkan sembako di Kecamatan Ternate Utara dan Selatan, penerimanya dikhususkan kepada warga ekonomi rendah,” ungkap Benyamin saat ditemui di The Batik Hotel Ternate, Minggu, (23/06/2024) malam.

Ben menjelaskan, melalui politik santun dan tebar manfaat, masyarakat akan secara ikhlas memberikan dukungan.
“Kita menjalankan langkah politik santun dan menebar manfaat, karena politik adalah hati nurani untuk mencapai kesejahteraan bersama,” terangnya.
Relawan politisi Partai Golongan Karya dan mantan anggota DPRD Kota Ternate ini menambahkan, saat penyaluran sembako, warga mendo’akan M Hasymi Saban untuk maju calon Wawali Kota Ternate.
“Torang berdoa insya Allah beliau Maju sebagai Calon Wakil Walikota Ternate, Torang juga berharap M Hasymi Saban maju sebagai calon wakil walikota Ternate yang mewakili masyarakat Ternate” Tutup Ben meniru do’a warga. (Tim/red)