TIMURPOST.com, TERNATE – Menjemput bulan Ramadan Dewan Pempinan Daerah Lembaga Pemberdayaan Provinsi Maluku Utara (DPD LPM) Malut berbagi santunan berupa sembako.
Pasalnya, menjemput bulan Ramadan 1443 H/2022 M. DPD LPM Malut kembali berbagi santunan di Panti Asuhan Attaqwa Kelurahan kalumata, Kecamatan Ternate Selatan.
Diketahui juga, dalam penyerahan santunan yang berupa sembako itu pun hadirnya ketua DPD LPM Provinsi Maluku Utara, Syaifudin Juba, ST.,MT. Penyerahan sendiri dilakukan di Panti Asuhan Attaqwa yang berada di Kelurahan Kalumata. Jumat,(01/04/2022).
Ketua DPD LPM Malut, Syaifudin Juba, mengatakan bahwa. Dengan pembagian santunan ini adalah bagian dari kepedulian DPD LPM Malut terhadap fakir miskin atau pun anak yatim piatu maka dengan hal tersebut paket sembako ini kami DPD LPM Malut memberikan langsung kepada panti asuhan attaqwa.
“Paket sembako ini berupa beras 15 (lima belas) sak, 8 (delapan) gardus supermie,40kg gula pasir dan 1 (satu) teh sari wangi dan pembagian paket gratis ini diterima oleh panitia pengurus Panti Asuhan Attaqwa,” Jelasnya Syaifudin.
“Pembagian sembako secara gratis merupakan kegiatan rutin disetiap tibanya momen bulan ramadan, yang selalu dilakukan Dewan Pengurus Daerah Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (DPD LPM) Malut selagai saya memimpin DPD LPM dan ini sekaligus kepedulian dengan sesama ummat manusia,” Ungkapnya.
Pengurus panti asuhan attaqwa pun, mengucapkan terima kasih kepada pengusaha DPD LPM, yang telah peduli dengan sesama sehingga kepedulian menjadikan tidak adanya jarak pemisah baik agama dan kultur antar sesama.
#tp/Fhata