Posttimur.com, Gorontalo–Kegiatan yang berlangsung di, Aula Desa Dunggala Kecamatan Batudaa, Kabupaten Gorontalo ini bertajuk “Sosialisasi dan pelatihan Pengolahan Sampah Organik Menjadi Pupuk Cair (Eco Enzym)”. Dunggala, Sabtu, (11/05/2024) lalu.
Sasaran kegiatan ditujukan kepada masyarakat Desa Dunggala. karena di Desa tersebut menjadi perhatian masalah sampah, terutama sampah organik yang tidak ada pengolahannya.
Selain itu juga, mayoritas masyarakatnya petani. Mereka sering menggunakan pupuk kimia, sehingga penting kiranya kegiatan ini kami laksanakan.
Adapun Pembicara dalam sosialisasi tersebut memaparkan banyak hal terkait agenda serupa, Aprianto Maliu, S.Pd selaku mahasiswa Pendidikan Profesi Guru (PPG-Prajabatan).
Ia menyebut “agar masyarakat Desa Dunggala teredukasi tentang persoalan pengeolahan sampah organik, dan mengurangi sampah organik dikalangan masyarakat”. Ungkap Aprianto Maliu, S.Pd
Oleh karenanya, sebagai mahasiswa PPG (Program Profesi Guru) Prajabatan dalam rangka Mata Kuliah Proyek Kepemimpinan. kami mengadakan sosialisasi serta pelatihan pembuatan pupuk cair (eco-enzym) kepada masyarakat.
Kiranya, “Masyarakat dapat menjadikan Eco Enzym atau pupuk dari bahan organik ini sebagai penganti pupuk kimia, dan ini juga bisa menjadi UMKM bagi masyarakat desa dunggala”. Tambah Aprianto
Agar masyarakat mampu mengolah sampah organik (limbah rumah tangga) mereka, serta bermanfaat untuk pekerjaan mereka yang petani dapa teratasi dengan baik. (*)
Reporter : Ajim